Langsung ke konten utama

Cara Membuat Fruit Sando Atau Sandwich Buah Jepang









Sandwich buah Jepang atau sando buah (フルーツサンド) adalah sandwich Jepang yang terbuat dari roti tawar, whipped cream dan buah-buahan segar musiman seperti strawberry, kiwi, dan jeruk. 
Rasanya tentu segar dan creamy. Penasaran gimana rasanya? Simak resep fruit sando berikut ini, ya!

Bahan :
10 lembar roti tawar kupas
200 ml whipped cream cair
Aneka buah segar sesuai selera : strawberry, kiwi, mangga, jeruk dan anggur
70 gram cream cheese (opsional)

Cara Membuat :
1. Kocok whipped cream cair dengan whisk atau mixer hingga setengah kaku, tambahkan cream cheese lalu kocok lagi hingga kaku
2. Siapkan buah-buahan yang akan digunakan, cuci, kupas dan potong tipis-tipis atau sesuai selera kamu
3. Siapkan roti tawar dengan alas plastic wrap, oleskan whipped cream pada roti secara merata. Tambahkan buah-buahan, lalu oleskan whipped cream dan tutup dengan roti lagi
4. Bungkus roti dengan plastic wrap dan masukkan ke dalam kulkas selama kurang lebih dua jam
5. Setelah dua jam, keluarkan roti dari kulkas. Potong roti menjadi dua bagian, pastikan pisau yang digunakan tajam agar buah tidak bergeser
6. Roti siap disajikan

Sandwich ini sangat cocok untuk sarapan dan camilan !


R. Manalu
                       
                           Anda bisa mengikuti saya :


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Starbucks Secret Menu

  Kamu penikmat merek kopi asal Amerika Serikat satu ini? Gerai Starbucks Coffee   bisa kita temukan dengan mudah di berbagai kota besar yang ada di Indonesia. Menu-menu yang ditawarkan tak melulu kopi, banyak pula menu  seasonal  yang tersedia dalam kurun waktu tertentu. Tahukah kamu bahwa Starbucks  juga memiliki  secret  menu? Menu tersebut tidak akan kamu temukan di meja kasir. Pengin tahu kira-kira  secret  menu Starbucks apa saja yang bisa kamu pesan? Butterbeer Frappuccino Kini, kamu bisa menikmati minuman yang mirip dengan Buterbeer di Starbucks Coffee,   lho . Ya, Butterbeer Frappuccino adalah   another secret menu   yang dimiliki Starbucks. Berikut adalah resep membuat Butterbeer Frappuccino untuk gelas ukuran   grande : Tuang karamel di tepi gelas bagian dalam Buat Creme Frappuccino atau Vanilla Frappuccino Tambahkan 3  pump  sirup karamel Tambahkan lagi 3  pump toffee nut Beri  whipped cream  di atas minuman dan tuang sedikit karamel di atasnya. Ariana Grande Frappuccino Ji

Maskeran 10-15 Menit Wajah Auto Cerah

Sel-sel kulit mati yang menumpuk di pori-pori adalah salah satu penyebab kulit wajah menjadi kusam. Nah, masker wajah mampu mengangkat sel-sel kulit mati dan memperkuat kinerja toner dalam mengencangkan pori-pori kulit, sehingga hasilnya kulit wajahmu akan kembali cerah dan berseri.  Rekomendasi masker wajah mencerahkan kulit yang bisa anda coba. 1. Pixy Smooth & Bright Peel Of Mask Harga Rp 35.000 Masker dengan tipe Peel-Off ini berfungsi untuk mengangkat kotoran serta sel-sel kulit mati, sehingga wajah terasa halus, cerah, dan glowing. Diperkaya dengan 2 kandungan utama, yaitu Natural Vita Complex dari Ekstrak Mulberry, Vitamin B3, dan Provitamin B5 yang Mencerahkan dan menjaga kelembapan kulit. Juga kandungan Ekstrak Witch Hazel untuk Menyegarkan kulit dan membantu membuat pori-pori tampak lebih halus. 2. Somethinc Brightening Mask Harga Rp 89.000 Clay Mask dengan gabungan Quadruple Brightening Complex: SabiWhite, G2Light, Alpha Arbutin, Glutathione membantu mencerahkan kulit da

4 Cara Sederhana Atasi Insomnia

 Aktifitas yang padat biasanya memengaruhi  kualitas tidur seseorang. Terkadang, seseorang mengalami gangguan tidur karena beban berat pada pikirannya. Bagi anda yang mengalami masalah tidur tak perlu khawatir. Ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk membuat tidur anda nyeyak. 1. Memaksa Mata Tetap Terjaga Saat sedang sulit tidur, coba paksa mata tetap terjaga, dengan catatan tidak bermain ponsel. Pastikan kondisi kamar terang benderang dan tataplah langit-langit. Lama kelamaan, mata akan lelah dan akhirnya terlelap. 2. Minum Susu Hangat Jika ingin cepat tidur, minumlah susu tiga jam sebelumnya. Susu tinggi kalsium dan lemak sehat yang membantu anda lebih cepat terlelap. 3. Meniup Gelembung Meniup gelembung membuat otak lebih rileks dan menenangkan suasana hati. Trik ini bisa dipakai saat mengalami gangguan tidur. Cobalah meniup gelembung sampai merasa tenang dan mulai mengantuk. Jika sudah lelah hentikan, dan tidurlah dengan nyenyak. 4. Pakai Kaus Kaki Menjaga kehangatan